- Pertemuan Pemprov Sulteng dan Pemkab Donggala Bahas Jalan Keluar Pembayaran Gaji 4.000 PPPK
- Program Berani Cerdas Sulteng Siap Buka Beasiswa S2 Tahun Depan
- Sensor Film Hadapi Tantangan Era Digital, LSF Dorong Revisi UU Perfilman
- Hujan Deras dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi Sepekan ke Depan, BMKG Imbau Warga Tetap Waspada
- Sudah Diusulkan, Guru Tua Belum Juga Jadi Pahlawan Nasional
- Dua Spesialis Curanmor Ditangkap, Puluhan Motor Diamankan Polisi
- Pelaku Penganiayaan Berujung Maut di Palu Serahkan Diri ke Polisi
- Indeks Literasi Sulteng Naik Signifikan, Kini Masuk 20 Besar Nasional
- Marsinah hingga Soeharto, Nama-nama Ini Kini Resmi Jadi Pahlawan Nasional
- Sulawesi Tengah Masuk Daftar Provinsi dengan Bos Perempuan Terbanyak
Sulteng Tambah Koleksi Medali, Karateka Tri Fachryanti Raih Perunggu di PON Bela Diri 2025

Keterangan Gambar : Atlet karate asal Sulawesi Tengah, Tri Fachryanti, memperlihatkan teknik pukulan dan tendangan presisi saat bertanding di PON Bela Diri 2025. (Foto: Media Koni Sulteng)
Likeindonesia.com, KUDUS – Prestasi membanggakan kembali diraih kontingen Sulawesi Tengah melalui karateka Tri Fachryanti Ramadhana, yang mempersembahkan medali perunggu di nomor Kumite Putri –61 kg pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri 2025 di GOR Kaliputu Djarum, Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (25/10/2025).
Sejak babak penyisihan, Tri Fachryanti tampil agresif dan percaya diri. Atlet binaan KONI Sulawesi Tengah itu memperlihatkan teknik cepat, pertahanan kokoh, dan mental juang tinggi yang menjadi keunggulannya. Meski harus puas di posisi ketiga, perjuangannya kembali mengibarkan nama Sulawesi Tengah di panggung olahraga nasional.
Baca Lainnya :
- Cegah Peredaran Narkoba di Lapas dan Rutan, Ditjenpas Sulteng Intens Tes Urine dan Razia
- Balai Bahasa Sulteng Hidupkan Bahasa Daerah Lewat Cerita Anak Dwibahasa
- Reyva Imelda Sumbang Medali Perunggu untuk Sulteng di PON Bela Diri 2025
- Puskesmas Birobuli Catat 260 Kasus HIV, 48 di Antaranya Pasien Baru Tahun Ini
- 30 Persen Truk di Sulteng Langgar Batas Muatan, BPTD Mulai Sosialisasi Menuju Zero ODOL 2027
Ketua Umum KONI Sulawesi Tengah, Muhammad Fathur Razaq, memberikan apresiasi tinggi atas capaian tersebut.
“Kita bangga dengan semangat dan dedikasi Tri Fachryanti Ramadhana. Ia adalah bukti nyata bahwa kerja keras dan disiplin tinggi bisa melahirkan prestasi luar biasa. Medali ini menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Sulawesi Tengah,” ujarnya.
Sebelumnya, rekan setimnya Reyva Imelda Sambenthiro juga meraih medali perunggu di nomor Kumite Putri +68 kg. Raihan dua medali ini memperkuat posisi kontingen Sulawesi Tengah dalam klasemen PON Bela Diri 2025 sekaligus menunjukkan konsistensi cabang olahraga karate daerah tersebut di level nasional. (BIM/Nl)



.jpg)
.jpg)


.jpg)


